Oleh : Kanaidi & Buchori - 2012
ABSTRAK
SBU
Pos AdMail sebagai unit bisnis dari PT Pos
Indonesia menyediakan layanan essential
mail (transactional
mail) sebagai
solusi penangan
end-to-end atas dokumen atau
surat-surat bisnis yang bersifat confidential,
serta layanan advertising mail (direct mail) sebagai
solusi
penanganan end-to-end atas dokumen
atau surat-surat bisnis yang termasuk
dalam kategori
direct-response marketing communication.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi
pelanggan korporat tentang personal selling
yang dilakukan oleh SBU Pos AdMail dan tahapan mana dari personal selling yang masih sangat perlu untuk ditingkatkan. Hal
tersebut mengingat para pelanggan dari
SBU Pos AdMail
adalah pelanggan korporat yang membutuhkan pengelolaan pelanggan secara fokus dan personal. Data primer dalam
penelitian ini diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara random sampling kepada para pelanggan
korporat dan
data
sekunder diperoleh melalui studi kepustakaan yang relevan. Data diolah melalui
analisis deskriptif menggunakan
distribusi frekuensi dalam bentuk scoring
untuk menjawab permasalahan penelitian.
Berdasarkan hasil
penelitian dapat disimpulkan bahwa proses personal
selling yang dilakukan SBU Pos AdMail secara keseluruhan dipersepsikan
pelanggan sudah termasuk dalam kategori baik. Namun masih terdapat tahapan yang
dipandang sangat perlu untuk ditingkatkan, yaitu tahap follow up (tindak lanjut). Disarankan agar SBU Pos AdMail memberikan perhatian lebih kepada pelanggan terpilih,
dengan cara menjalin hubungan yang lebih akrab dengan pelanggan, termasuk juga melibatkan para pelanggan tersebut dalam berbagai
event yang diselenggarakan SBU Pos
AdMail agar pelanggan menjadi loyal.
. . .. (baca_selengkapnya )
Artikel lengkap dikompilasi oleh/hubungi :
Kanaidi, SE., M.Si (Penulis, Peneliti, PeBisnis, Trainer dan Dosen Marketing Management).
-------------------------------
Butuh Artikel/Jurnal Lainnya ?, click di :
- LKM/S Net KAS : lkmsnetkas.blogspot.com/
- Jurnal Business & Marketing
- Jurnal Merek
- Jurnal Manajemen Sdm
- Daftar-Judul-Hasil-PENELITIAN-Relevan
- Jurnal Kualitas Jasa (Servqual)
- Jurnal Value
- Jurnal Loyalitas Pelanggan (Loyalty)
- Jurnal Corporate Image
- Artikel-artikel Image
- Jurnal/Artikel “CRM”